Rumah Sakit di Banyumas Rusak Parah Akibat Gempa
Judul : Rumah Sakit di Banyumas Rusak Parah Akibat Gempa
link : Rumah Sakit di Banyumas Rusak Parah Akibat Gempa
Kabarsatu- Gempa dahsyat yang terjadi di Tasikmalaya, Jawa Barat turut dirasakan dampaknya di sejumlah daerah di Pulau Jawa. Kuatnya guncangan gempa juga dirasakan di Banyumas dan menyebabkan kerusakan pada sejumlah bangunan.
Foto-foto yang beredar di media sosial memperlihatkan keadaan rumah sakit umum daerah (RSUD) Banyumas yang rusak parah akibat hantaman gempa. Dinding rumah sakit terlihat ambrol, plafon roboh, serta pintu dan jendela yang pecah.
Saat gempa terjadi, beberapa pasien rumah sakit dilarikan ke luar ruangan. Dilaporkan semua pasien berada dalam keadaan selamat. Selain RSUD Banyumas, kaca- kaca Rumah Sakit Siaga Medika pecah akibat terkena dampak gempa.
Data Badan Meteorologi dan Geofisika menyebutkan, gempa berkekuatan 6,9 skala Richter (SR) terjadi di 7,75 LS dan 108,11 bujur timur sekira 11 kilometer barat daya dari Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat pada, Jumat, 15 Desember, pukul 23.47 WIB. Pusat gempa berada pada kedalaman 107 kilometer di bawah permukaan laut. Guncangan gempa dirasakan di sebagian wilayah Pulau Jawa termasuk Jakarta, Yogyakarta dan Malang.(aya/ok)
Sekianlah berita Rumah Sakit di Banyumas Rusak Parah Akibat Gempa pada kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Sampai jumpa di postingan artikel berita lainnya.
Anda sekarang membaca artikel berita Rumah Sakit di Banyumas Rusak Parah Akibat Gempa dengan alamat link https://padosberita.blogspot.com/2017/12/rumah-sakit-di-banyumas-rusak-parah.html