Tanam Pohon Di Danau Cimpago Lengkapi Keindahan Pantai Padang

Tanam Pohon Di Danau Cimpago Lengkapi Keindahan Pantai Padang Pados Berita Terupdate, kali ini Pados Berita akan memberikan informasi berita penting terbaru, viral dan aktual dengan judul Tanam Pohon Di Danau Cimpago Lengkapi Keindahan Pantai Padang yang telah tim pados berita analisa, rangkum dan cari persiapkan dengan matang untuk anda baca semua. Semoga imformasi berita terbaru yang kami sajikan mengenai Artikel Berita, yang kami tulis ini dapat anda menjadikan kita semua manusia yang berilmu dan barokah bagi semuanya.

Judul : Tanam Pohon Di Danau Cimpago Lengkapi Keindahan Pantai Padang
link : Tanam Pohon Di Danau Cimpago Lengkapi Keindahan Pantai Padang


MWawasan, PADANG~ Kementerian PUPR bersama Walikota Padang dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) memaknai Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) dan Hari Bakti Pekerjaan Umum serta Hari Dharma Wanita Nasional tahun 2018 dengan semangat menanam pohon. Penanaman pohon tersebut dilakukan penanaman pohon produktif seperti durian, manggis, jambu, rambutan dan mahoni di Taman Edukasi Bencana sisi Danau Cimpago, Pantai Padang, Senin (17/12/2018).

Direktur Pengembangan Jaringan Sumber Daya Air (PJSDA) Kementerian PUPR, Edi Juansyah mengatakan, penanaman pohon secara serentak di 34 provinsi di Indonesia bagian dari mencapai target pemerintah menanaman 1 juta pohon. Hal itu bertujuan meminimalisir krisis Daerah Aliran Sungai (DAS) dan berkurangnya banjir serta mengantisipasi terjadinya krisis air.

"Penanaman ini bagian dari target pemerintah dengan menanam 1 juta pohon bisa tercapai. Tujuan lain, yakni berkurangnya DAS kritis sehingga dapat mengurangi banjir dan kekurangan air serta masalahnya. Juga, keberlanjutan uumber daya air serta pengisian kembali air tanah (recharge) dapat berlangsung dengan baik, sehingga intrusi air laut dapat terhindarkan, dan penurunan permukaan tanahpun akan terhindarkan,"kata Edi Juansyah.

Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada pihak kementerian yang sudah melengkapi fasilitas objek wisata Pantai Padang berupa Taman Edukasi Bencana, serta telah memusatkan kegiatan penanaman pohon di Kota Padang. 

"Atas nama Pemko Padang, kami menyampaikan terimakasih kepada Kementerian PUPR melalui Balai Wilayah Sungai. Semua itu dapat dinikmati masyarakat tanpa bayaran," ujar Mahyeldi.

Wako Mahyeldi menambahkan, dalam waktu dekat Balai Wiyah Sungai (BWS) V Sumatera juga akan membangun air mancur warna-warni di kawasan Danau Cimpago sehingga kawasan ini akan semakin cantik nantinya. "Menyusul pula pembangunan masjid dari pihak ketiga di ground T Pantai Cimpago menambah indahnya objek wisata ini," sebut Wako.

Pada kesempatan ini, setelah penanaman pohon, dilakukan pelepasan merpati dan sepasang angsa di kawasan Danau Cimpago.


#*Zal/Buya

Sekianlah berita Tanam Pohon Di Danau Cimpago Lengkapi Keindahan Pantai Padang pada kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Sampai jumpa di postingan artikel berita lainnya.


Anda sekarang membaca artikel berita Tanam Pohon Di Danau Cimpago Lengkapi Keindahan Pantai Padang dengan alamat link https://padosberita.blogspot.com/2018/12/tanam-pohon-di-danau-cimpago-lengkapi.html

Subscribe to receive free email updates:

AdBlock Detected!

Suka dengan blog ini? Silahkan matikan ad blocker browser anda.

Like this blog? Keep us running by whitelisting this blog in your ad blocker.

Thank you!

×