Tim Pokja PKP Resmi Dilantik

Tim Pokja PKP Resmi Dilantik Pados Berita Terupdate, kali ini Pados Berita akan memberikan informasi berita penting terbaru, viral dan aktual dengan judul Tim Pokja PKP Resmi Dilantik yang telah tim pados berita analisa, rangkum dan cari persiapkan dengan matang untuk anda baca semua. Semoga imformasi berita terbaru yang kami sajikan mengenai Artikel Berita, yang kami tulis ini dapat anda menjadikan kita semua manusia yang berilmu dan barokah bagi semuanya.

Judul : Tim Pokja PKP Resmi Dilantik
link : Tim Pokja PKP Resmi Dilantik


MWawasan, Sarolangun~ Tim Kelompok kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman (Pokja PKP) Kabupaten Sarolangun resmi dilantik oleh Wakil Bupati Sarolangun H Hillalatil Badri, Rabu (05/12) kemarin di Aula Bappeda Sarolangun.

Hadir dalam acara tersebut Kadis Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP) H Saipullah, para Kepala OPD terkait dan perusahaan serta pemateri yang didatangkan dari Jambi untuk memberikan pemaparan sosialisasi kinerja pokja tersebut mengenai Perumahan dan Kawasan Permukiman.

Wabup Hillalatil Badri mengatakan urusan perumahan perlu ditangani secara terpadu, dan sesuai dengan tata ruang dalam pembangunan perumahan dan pemukiman, demi kelangsungan dan peningkatan kehidupan masyarakat, sebagai lembangunan nasional.

"Harus didukung oleh kebijakan pembangunan perumahan dan pemukiman yang kuat dan terpadu. Saya harap pokja ini melakukan pendataan secara baik dan kondisi permasalahan di daerah," katanya.

Kata Wabup, di Kabupaten Sarolangun terdapat wilayah kumuh seluas 127,09 hektar yang tersebar di empat lokasi, yakni pasar bawah, dusun sarolangun, pasar singkut dan pauh. dan hanya baru sebagian besar yang sudah digarap.
"Kedepan kita harap bisa dapat bantuan pusat untuk perumahan kumuh ini, dengan sudah terbentuknya Pokja PKP yang merupakan sebagai syaratnya," katanya.

Selain itu, kata Wabup di Kabupaten Sarolangun juga terdapat belasan ribu rumah warga yang tidak layak huni, sehingga kedepan diharapkan bisa membantu menuju rumah layak huni melalui program bedah rumah, yang digelontorkan Pemerintah pusat, Pemerintah Provinsi ataupun Pemerintah Kabupaten.

"Melalui P2WKSS juga bisa merupakan program dalam memberikan bantuan rumah layak huni, bedah rumah. Ada sekitar 16 ribuan warga tidak layak huni, tersebar di tiap kecamatan,paling banyak di Kecamatan Limun," katanya.

Kemudian kata Wabup, diharapkan kedepan para tim pokja PKP ini dapat memaksimalkan kinerja untuk mengatasi permasalahan perumahan dan kawasan pemukiman seperti rumah tidak layak huni, dan juga kawasan kumuh.


#iksan

Sekianlah berita Tim Pokja PKP Resmi Dilantik pada kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Sampai jumpa di postingan artikel berita lainnya.


Anda sekarang membaca artikel berita Tim Pokja PKP Resmi Dilantik dengan alamat link https://padosberita.blogspot.com/2018/12/tim-pokja-pkp-resmi-dilantik.html

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

AdBlock Detected!

Suka dengan blog ini? Silahkan matikan ad blocker browser anda.

Like this blog? Keep us running by whitelisting this blog in your ad blocker.

Thank you!

×