Video: Geger Temuan Gua Bawah Laut Terbesar, Isinya Tulang Belulang
Judul : Video: Geger Temuan Gua Bawah Laut Terbesar, Isinya Tulang Belulang
link : Video: Geger Temuan Gua Bawah Laut Terbesar, Isinya Tulang Belulang
Moslemcommunity.net- Para penyelam di Semenanjung Yucatan Meksiko baru-baru ini menemukan fenomena alam yang unik. Mereka berhasil menemukan sebuah gua yang terletak di bawah laut.
Gua bawah laut yang diberi nama Sac Actun itu berlokasi di sekitar kota pantai daerah Tulum. Para arkeolog bawah laut menyebutkan bahwa gua tersebut memiliki panjang sebesar 216 mil.
The Gran Acuifero Maya (GAM), organisasi yang menjalankan ekspedisi bawah laut itu telah mengirim tim penyelam sejak 10 bulan yang lalu. Mereka menemukan fakta bahwa ada lebih dari 200 gua berukuran kecil yang saling berhubungan di bawah laut sehingga membentuk gua paling besar.
Gua bawah laut ini bukan hanya menjadi fenomena alam yang luar biasa. Mereka juga berhasil menemukan adanya bukti-bukti peninggalan sejarah bekas penduduk lokal yang pernah mendiami daerah tersebut. Ada banyak artefak yang ditemukan menempel di dinding gua.
Suku Maya percaya bahwa gua merupakan pintu masuk ke dunia bawah. Ketika menyusuri gua, para arkeolog menemukan tulang-belulang serta karya seni keramik yang berusia ribuan tahun.
GAM percaya bahwa penemuan ini dapat membantu para arkeolog dalam memahami Suku Maya secara lebih lanjut.
" Kami menjadi lebih menghargai kebudayaan mereka, termasuk upacara ritual serta pemukiman kuno bekas kaum pre-Hispanic," tutur Guillermo de Anda, Direktur GAM seperti dilansir dari Travel and Leisure.
GAM menyebutkan bahwa pihaknya akan terus melakukan investigasi untuk mencari tahu sejauh mana gua tersebut saling terkoneksi. Mereka juga akan mempelajari keragaman biodiversitas yang ada di bawah laut tersebut.
(Sumber: travelandleisure.com/dream.co.id)
Sekianlah berita Video: Geger Temuan Gua Bawah Laut Terbesar, Isinya Tulang Belulang pada kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Sampai jumpa di postingan artikel berita lainnya.
Anda sekarang membaca artikel berita Video: Geger Temuan Gua Bawah Laut Terbesar, Isinya Tulang Belulang dengan alamat link https://padosberita.blogspot.com/2018/01/video-geger-temuan-gua-bawah-laut.html