Kasat Reskrim Polres Manggarai Terkena OTT, Langsung Dicopot
Judul : Kasat Reskrim Polres Manggarai Terkena OTT, Langsung Dicopot
link : Kasat Reskrim Polres Manggarai Terkena OTT, Langsung Dicopot
Kasat Reskrim Polres Manggarai, NTT, Iptu Aldo Febrianto. (Foto: Ist) |
MEJAHIJAU.NET, Kupang - Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT) Irjen Agung Sabar Santoso langsung mencopot Kasat Reskrim Polres Manggarai Iptu Aldo Febrianto dari jabatannya karena terjaring operasi tangkap tangan (OTT) kasus gratifikasi di ruang kerjanya, Senin 12 Desember 2017.
Pencopotan dilakukan Kapolda melalui telegram, beberapa jam setelah mendapat laporan dari Tim Saber Pungli Polda NTT.
"Saya sudah tanda tangan surat pemberhentianya, lebih baik diganti saja. Kami tidak mau polisi seperti itu," kata Agung Sabar kepada wartawan, Selasa (12/12).
Aldo terjaring OTT Tim Saber Pungli Polda NTT di ruang kerjanya di Polres Manggarai sekitar pukul 09.00 Wita. Dalam OTT tersebut petugas mengamankan uang sebanyak Rp50 juta. Uang tersebut disebut-sebut berasal dari seorang kontraktor.
Aldo diduga kuat melakukan pemerasan atas diri kontraktor. Ketika ditangkap, Aldo sedang bersama sang kontraktor di ruang kerjanya.
.me
Sekianlah berita Kasat Reskrim Polres Manggarai Terkena OTT, Langsung Dicopot pada kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Sampai jumpa di postingan artikel berita lainnya.
Anda sekarang membaca artikel berita Kasat Reskrim Polres Manggarai Terkena OTT, Langsung Dicopot dengan alamat link https://padosberita.blogspot.com/2017/12/kasat-reskrim-polres-manggarai-terkena.html